Skip to content
logo75
Menu
  • Disklaimer
  • Kontak
Menu

Simak!! Berikut Beberapa Cara Yang Dapat Digunakan Untuk Mendownload Video Tiktok Tanpa Watermark

Posted on December 7, 2021 by admin

Tiktok merupakan sebuah aplikasi musik video yang diluncurkan pada september 2016 di tiongkong oleh Zhang Yimin. Aplikasi tiktok memungkinkan para penggunanya dapat berbagi video musik dengan durasi pendek. Pada awal kemunculannya aplikasi tiktok memiliki nama Douyin dan sangat diminati masyarakat tiongkok pada saat itu. Namun ternyata dalam perjalanan karir Douyin muncul juga aplikasi serupa dan populer di Amerika Serikat. Aplikasi tersebut ialah Musical.ly, yang dimana dengan menggunakan aplikasi tersebut kamu dapat merekam video selama 15 detik dengan konsep lip-sync.

Pada masa pandemi saat ini membuat banyak orang menjadi semakin kreatif salah satunya dalam membuat konten berbasi video, tiktok menjadi salah satu aplikasi pilihan. Banyak manfaat yang dapat diambil dari menggunakan aplikasi tiktok ini. Aplikasi tiktok dapat digunakan untuk membuat video tentang pembelajaran, baik itu pembelajaran memasak, bertani, menulis dan lain sebagainya. 

Tidak hanya membuat video, dalam aplikasi tik tok kita juga dapat melihat serta mendownload video yang kita inginkan. namun sayangnya saat kita mendownload video melalui tiktok mereka menampilkan watermark dalam videonya. hal ini tentu sangat mengganggu bagi beberapa orang. nah bagaimana sih cara menghilangkan watermark saat mendownload video tiktok? berikut beberapa cara yang dapat digunakan untuk mendownload video tiktok tanpa watermark.

Cara Mendownload Tiktok Tanpa Watermark 

1. SnapTik

Snaptik merupakan aplikasi yang digunakan untuk mengunduh video Tiktok tanpa watermark. Aplikasi ini berupa situs yang dapat diakses melalui browser smartphone android maupun IOS. Aplikasi ini juga tersedia dalam format apps dengan nama Snap-X

Berikut langkah-langkah yang dapat kamu lakukan untuk mendownload  :

  • Buka Aplikasi Tiktok di smartphone mu.
  • Pilih video yang ingin di download.
  • Tekan tombol bagikan pada video tersebut. Kemudian tekan save link pada video yang ingin kamu download.
  • Buka browser di smartphone mu
  • Buka situs snaptik pada browser smartphone kalian.
  • Paste link video tiktok ke dalam kolom download yang ada di situs snaptik.
  • Tekan tombol download. tunggu beberapa saat sampai video tersebut terdownload ke smartphone mu.
  • kemudian kamu pun bisa menonton video yang sudah kamu download dengan leluasa tanpa adanya watermark.

2. SaveTik

SaveTik merupakan aplikasi yang dapat digunakan untuk mendownload video tiktok tanpa watermark. aplikasi ini dapat digunakan secara gratis baik di smartphone android maupun IOS. Sama halnya dengan aplikasi SnapTik, aplikasi SaveTik juga dapat dilakukan dengan dua cara yaitu dengan melalui browser ataupun dengan melalui apps. Tampilan yang ditawarkan oleh aplikasi SaveTik cukup memudahkan pengguna untuk menggunakan aplikasi tersebut karena menggunakan tampilan yang simpel. pengguna hanya perlu menyalin tautan video tiktok yang diinginkan, lalu secara otomatis aplikasi savetik akan menyediakan link video tiktok tanpa watermark. Dengan menggunakan aplikasi savetik kalian juga dapat mendownload video dengan kualitas HD, sehingga gambar video yang kalian download tidak berubah dan tidak pecah.

Berikut panduan yang dapat kamu lakukan jika ingin mendownload video tiktok melalui SaveTik :

  • Buka Aplikasi Tiktok atau Tiktok Lite di smartphone kamu.
  • Temukan video yang kamu inginkan untuk di download.
  • Tekan tanda panah untuk membagikan video tiktok lalu tekan save link.
  • Buka situs SaveTik melalui browser smartphone kamu.
  • Pastekan link video yang sebelumnya sudah kamu save ke dalam kolom download.
  • Tekan tombol search dan tunggu beberapa saat sampai muncul tampilan video tiktok yang ingin kamu download.
  • Tekan pada tampilan video tiktok di bawah kolom pencarian.
  • Lalu, tekan download dan tunggu proses download hingga selesai.

3. TikMate

TikMate merupakan aplikasi online yang dapat digunakan untuk mendownload video tiktok tanpa memunculkan watermark. TikMate juga dapat digunakan untuk mendownload video dengan format HD. Kelebihan aplikasi tikmate jika dibandingkan dengan aplikasi lainnya diantaranya menyediakan tutorial yang lengkap, halaman website yang sederhana dan proses pengunduhan yang relatif cepat.

Untuk lebih jelasnya, berikut cara mudah mendownload video tiktok melalui TikMate :

  • Buka aplikasi tiktok pada smartphone mu, lalu tentukan video yang ingin kamu hapus watermarknya.
  • Jika kamu sudah menentukan video mana yang ingin kamu download maka klik tombol share pada video yang kamu inginkan.
  • klik tombol copy link untuk menyalin tautan video.
  • setelah itu, buka browser di smartphone mu dan tuliskan TikMate pada kolom pencarian.
  • Klik pada pencarian pertama dan masuk kedalam website TikMate.
  • Setelah itu, pastekan link video yang telah kamu copy sebelumnya pada kolom download.
  • Untuk melanjutkan proses, tekan tombol download pada ujung kolom dan tunggu beberapa saat.
  • Jika proses sudah selesai, Tekan tombol simpan video, lalu video tiktok yang kamu inginkan dapat langsung tersimpan ke dalam smartphone mu dan dapat segera kamu nikmati tanpa watermark di dalamnya. 

Anda dapat mengunduh video tiktok tanpa watermark melalui beberapa aplikasi di atas. Selamat mencoba.

Recent Posts

  • Elon Musk Mengancam Batal Beli Twitter, Apa Penyebabnya?
  • Usung Charger 150W: Oppo Perkenalkan Flagship Realme GT Neo 3
  • Apa saja Fitur Terbaru WhatsApp yang Dirilis bulan Mei ini?
  • Cara Cek Rekening Penipu, dan Kemana Kita Bisa Melaporkannya
  • Robot Legendaris Asimo Resmi Pensiun

Categories

  • Aplikasi
  • Internet
  • OS
  • Serba Serbi
  • Smartphone
  • Tips and Trick
  • Ulasan
© 2022 TechGen | Powered by Superbs Personal Blog theme